Hidup tanpa online, no problemo
Wednesday, June 8, 2011
Setelah seminggu full tanpa online, ternyata diriku masih bisa menikmati hidup! Beberapa waktu yang lalu, aku pernah merasa diriku sudah addicted akut atas yang namanya dunia online, karena segenap informasi maupun relasi bisa terbentuk di sana. Pernah aku bertanya, mampukah aku menjalani rutinitas keseharian tanpa ngonlen..? Beberapa sahabat ada yang berkeluh kesah, "waduh, di sini gak ada akses internet" saat ditugaskan ke daerah terpencil, atau ada yang memaki, "koneksi siput..!" ketika entah karena cuaca atau gangguan yang dialami pelaku provider penyedia jaringan internet.
Sudah sekian waktu aku mencoba membatasi penggunaan internet, yang tadinya sepanjang hari menjadi saat berada di rumah saja, dan itu dapat tak berasa ada masalah. Aku masih bisa nonton tv, maen ps, ngobrol ngalor-ngidul dengan tetangga-cara interaksi yang lebih mengena dari sekedar chatting, bikin status, treat maupun ngetwit. Berbincang secara langsung, mendengar intonasi bukan sekedar emoticon, membaca sorot mata, lebih mengasyikkan sebagai cara membina interaksi sosial. Lebih terasa humanis kawan!
Dan sekarang ini, saat postingan ini dibuat, ini adalah kali pertama setelah seminggu lamanya diriku gak ngonlen! Tak tak berkurang kebahagiaan yang kurasakan, tak surut arti hidup yang ku jalani. Apakah ini berarti aku akan meninggalkan dunia online? Tentu saja tidak. Bagaimana pun, dunia online memberikan nilai lebih, seperti layaknya kebutuhan tersier lainnya. Yeah! internet sekedar kebutuhan TERSIER bagiku. 17 tahun aku hidup dan dibesarkan tak lebih dari televisi sebagai sumber informasi, namun nyatanya aku masih bisa menapak bumi ini sampai sekarang. Jadi kenapa aku harus bergantung kepada yang namanya internet?
Aku bisa menikmati hidup, tanpa ataupun dengan internet (dunia online). Biarlah internet memberiku berbagai informasi dan relasi, dan biarlah aku mencarinya dengan cara yang lain, ketika internet tak lagi terjangkau, aku masih mampu. Biarlah internet mendekatkan ku dengan yang jauh, tapi jangan sampai internet menjauhkanku dari yang dekat.
Sudah sekian waktu aku mencoba membatasi penggunaan internet, yang tadinya sepanjang hari menjadi saat berada di rumah saja, dan itu dapat tak berasa ada masalah. Aku masih bisa nonton tv, maen ps, ngobrol ngalor-ngidul dengan tetangga-cara interaksi yang lebih mengena dari sekedar chatting, bikin status, treat maupun ngetwit. Berbincang secara langsung, mendengar intonasi bukan sekedar emoticon, membaca sorot mata, lebih mengasyikkan sebagai cara membina interaksi sosial. Lebih terasa humanis kawan!
Dan sekarang ini, saat postingan ini dibuat, ini adalah kali pertama setelah seminggu lamanya diriku gak ngonlen! Tak tak berkurang kebahagiaan yang kurasakan, tak surut arti hidup yang ku jalani. Apakah ini berarti aku akan meninggalkan dunia online? Tentu saja tidak. Bagaimana pun, dunia online memberikan nilai lebih, seperti layaknya kebutuhan tersier lainnya. Yeah! internet sekedar kebutuhan TERSIER bagiku. 17 tahun aku hidup dan dibesarkan tak lebih dari televisi sebagai sumber informasi, namun nyatanya aku masih bisa menapak bumi ini sampai sekarang. Jadi kenapa aku harus bergantung kepada yang namanya internet?
Aku bisa menikmati hidup, tanpa ataupun dengan internet (dunia online). Biarlah internet memberiku berbagai informasi dan relasi, dan biarlah aku mencarinya dengan cara yang lain, ketika internet tak lagi terjangkau, aku masih mampu. Biarlah internet mendekatkan ku dengan yang jauh, tapi jangan sampai internet menjauhkanku dari yang dekat.
June 8, 2011 at 4:47 AM
waa....segala-galanya internet sekarang sobat...tiada internet semacam terasa tenat...boringggg amat...kecuali kalau bercuti, di tempatnya tiada akses.
:)
June 8, 2011 at 5:44 AM
Internet memang serba memudahkan, tapi tetep bukan kebutuhan primer, ya kan..? :)
June 8, 2011 at 10:13 AM
setujuuuuuuuuuhhhh!!!
internet harus jadi kebutuhan tersier bukan primer.
aku juga pernah nyoba ga fesbukan sehari, bisa looooh!!! rekoooor! ahahahha
June 9, 2011 at 7:46 AM
blogger kere ora apdet nek lagi bokek,hahaaaaa
June 9, 2011 at 9:55 AM
tetap semangat sobat
June 13, 2011 at 2:29 AM
setujuae wez..hehehe
June 13, 2011 at 2:30 AM
koneksi murah berkualitas ke tempatku saja sob
June 13, 2011 at 3:04 AM
woyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyyy
June 21, 2011 at 6:14 AM
pantesan di mensyen ra bales (doh)
June 21, 2011 at 6:15 AM
lagi nyaru mesti (annoyed)
June 23, 2011 at 9:37 PM
Memang jaman sekarang internet adalah sangat memudahkan kita,...tapi kita juga harus dituntut untuk punya batasan untuk mengakses internet...